Piring Cekung
Octagonal Royal Venton Ware England
Piring antik Inggris berwarna
dasar krem, bagian tengahnya cekung menyerupai mangkuk, motif bunga dan burung
merak. Motif bunga & merak ini diproduksi sekitar tahun 1930’an, walaupun
pabriknya telah berdiri sejak tahun 1897. Mark emboss berwarna emas Royal
Venton Ware, John Steventon & Sons Ltd. Burslem England dengan logo mahkota
tertera di bagian alas, namun tulisannya tidak lagi terbaca jelas karena telah
muncul retak seribu kusam. Diameter sudut terluar piring yang bermodel second
empire ini sekitar 26,5 cm, tinggi sekitar 3,8 cm. Kondisi selain telah ada
retak seribu, ada chip berukuran kecil di bagian belakang namun bagian
permukaan depan piring tetap utuh. Motif masih bagus dan jelas.
Harga : SOLD
Tidak ada komentar:
Posting Komentar