Sabtu, 31 Agustus 2013

Jam & Kalender Digital China

Jam & Kalender Dinding Digital dengan Temperatur - Numeral Message Calendar
Sebuah jam dinding, kalender, dan pengukur suhu digital display LED merah, cover kaca, dari China dengan dimensi + 31,5 cm x 22 cm. Jam digital seperti ini kemungkinan masih diproduksi, tapi tidak terlalu banyak ditemui. Kondisi seperti terlihat di gambar, masih berfungsi normal, namun salah satu angka pada display tanggal tidak menyala sempurna di kanan bawahnya. Frame plastik sejenis bakelite, ada beberapa noda pudar. Selebihnya masih bagus dan layak fungsi.

Harga : SOLD

Termos Piknik Jadul

Termos Jadul dengan Tas dan Tali Pundak dari The Peacock Vacuum Bottle Co. Ltd - Japan
2 termos piknik jadul ini dilengkapi tas pelapis dan tali pundak berbahan kulit, buatan The Peacock Vacuum Bottle Co. Ltd, Jepang. Produk termos dari brand Peacock sendiri masih ada sampai sekarang, tapi yang model seperti ini sudah tergolong vintage. Tingginya sedikit berbeda, masing-masing + 25 cm dan 25,7 cm, Sedangkan panjangnya sama, + 14 cm. Kondisi interior ada yang lengkap, ada yang salah satu tutup wadahnya kurang satu, tapi wadah atas keduanya sama-sama masih lengkap. Kondisi salah satu tas kulitnya ada sobekan, tapi vakum termosnya sendiri masih utuh dan layak fungsi, hanya saja yang kulitnya sobek kemungkinan akan terkena rembesan embun dari termos, jika digunakan untuk suhu dingin. Sudah ada beberapa noda karat dan noda usia yang tidak berpengaruh pada fungsi kedua termos. Salah satu tali selempangnya ada sedikit sobekan kecil karena usia, tapi masih layak digunakan. Secara keseluruhan, kedua termos ini masih utuh dan bagus.
 

Harga : SOLD OUT

Happy Meal Toys #22

Happy Meal™ Hamburglar Golf - 2001

Mainan Happy Meal yang satu ini cukup mengasyikkan untuk dimainkan di waktu senggang. Hamburglar bermain golf keluaran tahun 2001, sekarang sudah agak sulit ditemukan. Cara memainkannya dengan menekan knop, si Hamburglar akan berputar memukul bola, dan jika pukulannya berhasil, bolanya akan masuk ke salah satu hole. Ada 2 gir plastik yang dapat diputar untuk menggeser posisi pohon. Kondisi tampilan ada sedikit noda baret usia ukuran kecil dan samar, nyaris tidak terlihat. Untuk fungsi permainan masih normal dan bagus.

Harga : SOLD

Happy Meal Toys #21

Happy Meal™ Disney Jasmine & Elephant 2003
Mainan Happy Meal Disney tahun 2003 dari McDonalds dengan figur Disney. Jika Jasmine diputar, gajahnya akan berjalan namun putarannya tidak bisa lama karena sudah lama tidak dimainkan.

Harga : SOLD

Happy Meal Toys #20

Happy Meal™ Pixar Toy Story (2004) - Woody
Salah satu figur Pixar Toy Story 2004 dari McDonalds, Woody, dengan kondisi utuh, hanya ada pudar pada lapisan warna berukuran kecil. Masih layak pajang.

Harga : SOLD

Happy Meal Toys #19

Happy Meal™ Disney Donald Duck - 2006


1 mainan Happy Meal dari McDonalds keluaran tahun 2006 dengan figur Donald Duck. Kondisi masih baik, hanya ada sedikit kelupasan pada lapisan warna yang berukuran kecil dan tidak mempengaruhi tampilan keseluruhan.

Harga : SOLD